Bimtek Aset dan Keuangan OPD/SKPD Kabupaten Paser
Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan pemahaman dalam penyusunan anggaran, kami dari Lembaga Informasi Keuangan dan Pembangunan Daerah (LINKPEMDA) mengharapkan kehadiran Bapak/Ibu dalam kegiatan Bimtek dengan tema “TATA CARA PENGELOLAAN ASET/ BARANG MILIK DAERAH (BMD) SERTA PENATAUSAHAAN DAN PENYUSUNAN LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN KEUANGAN DAERAH” Bersama Beberapa OPD Pemerintah Kabupaten Paser yang di laksanakan Pada Tanggal 14 – 18 November 2023 Hotel Fave Malioboro Yogyakarta.
BIMTEK TATA CARA PENGELOLAAN ASET/ BARANG MILIK DAERAH (BMD) SERTA PENATAUSAHAAN DAN
PENYUSUNAN LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN KEUANGAN DAERAH PEMERINTAH KABUPATEN PASER
Sebagaimana di ketahui bersama bahwa Pemerintah mengeluarkan dan mengesahkan PP Nomor 28 Tahun 2020 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah sebagai pengganti PP No 27 Tahun 2014. Aset Pemerintah Daerah merupakan salah satu unsur penting dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat, dan merupakan salah satu penopang perolehan pendapatan bagi Pemerintah Daerah. Oleh karena itu, Pemerintah Daerah perlu mengelola aset daerah dengan baik. Dalam pengelolaan aset daerah, pemerintah daerah harus menggunakan pertimbangan berbagai aspek mulai dari perencanaan kebutuhan, pengadaannya, penatausahaan, pemanfaatan, pemeliharaan dan pengamanan hingga pengawasannya agar aset daerah mampu memberikan kontribusi optimal bagi pemerintah daerah yang bersangkutan.
Untuk Informasi Bimtek dan kerjasama Kegiatan Hubungi kami
LEMBAGA INFORMASI KEUANGAN DAN PEMBANGUNAN DAERAH
- www.pusdiklatpemda.com
- info@pusdiklatpemda.com
- 0823 1250 6470
- 081213720188